Harga Avanza Type S 2010

Harga Avanza Type S 2010

Avanza merupakan salah satu mobil yang dikeluarkan oleh PT Toyota Astra Motor yang bermodelkan MPV ( Multi Purpose Vehicle ). Awal pertama Avanza diperkenalkan ke industri otomotif sekitar tahun 2003. Ini artinya sepanjang tahun hingga pertengahan 2021, Toyota telah membuktikan bahwasannya Avanza menjadi salah satu mobil yang banyak dicari dan mampu bersaing dengan mobil-mobil sekelasnya.

Dari awal diluncurkan Avanza sudah terbagi menjadi beberapa tipe, salah satunya ialah Avanza Type S 2010. Tipe Avanza yang satu ini menjadi sangat populer di masanya. Sampai tidak diproduksi lagipun masih banyak saja masyarakat yang mencari Avanza yang satu ini, meskipun harus membeli yang sudah bekas.

Perlu kamu ketahui, Avanza Type S 2010 ini merupakan pelopor dari mobil bermodel LMPV di Indonesia. Avanza Type S 2010 menjadi tipe tertinggi sebelum adanya produksi dari Avanza Veloz. Ia juga dijuluki sebagai mobil berkelas premium.

Berikut ini akan dipaparkan mengenai spesifikasi dari Avanza Type S 2010.

  1. Dimensi

Avanza Type S 2010 ini memiliki panjang sebesar 4.190 mm, lebar sebesar 1.660 mm dan tinggi sebesar 1.695 mm. Untuk tampilannya sendiri, Avanza satu ini terlihat semakin sporty dengan adanya bodykit di sepanjang body bawahnya.

  1. Suspensi:
  • McPherson strut dengancoil spring + stabilizer (depan); dan
  • 4 link dengan coil spring(belakang).
  1. Rem

Sistem rem pasa Avanza Type S ini sudah berupa ABS. Selain itu, untuk rem belakang berupa Disc dan rem bagian depan berupa Drum.

  1. Mesin dan performa

Mesinnya telah menggunakan teknologi VVT-i (Variable Valve Timing Intelligence) dengan kapasitas 1.492 cc. Untuk performanya sebagai berikut.

  • 3SZ VE 1,5 liter (141 Nm/4.400 RPM); dan
  • K3 VE 1,3 liter (92 HP/6.000 RPM).
  1. Fitur lainnya

Avanza Type S 2010 sudah dilengkapi dengan AC, sensor parkir belakang, power window, dan audio 1DIN. Bukan itu saja, Toyota Avanza  Type S 2010 juga dilengkapi dengan velg alloy 15 inch dengan tampilan baru.

Mau tahu pasaran harga Avanza Type S 2010 saat ini? Di bawah ini akan dirangkum harganya dari berbagai sumber di beberapa daerah di Indonesia. Ya, siapa tahu bisa menjadi acuan atau pertimbangan kamu untuk menyiapkan dana jika tertarik untuk memiliki Toyota Avanza Type S 2010 tersebut.

Dilansir dari salah satu situs penjualan online, harga yang ditawarkan penjual berbeda-beda, harga berkisar antara delapan puluh jutaan hingga mencapai angka seratus lima jutaan. Bergantung kondisi mobil dan wilayahnya.

Di daerah Jabodetabek, harga Avanza Type S ditawarkan dengan harga antara sembilan puluh juta hingga sembilan puluh sembilan juta. Untuk penjual di kawasan Depok misalnya, menawarkan Toyota Type S 2010 dengan harga Rp94 juta untuk jarak tempuh sekitar enam puluh ribu hingga enam puluh lima ribu kilometer. Harga tersebut masih bisa dinego dan bisa juga ditukar dengan mobil matic.

Sedangkan untuk penawaran Avanza Type S 2010 di daerah Kalimantan sebesar seratus juta rupiah dengan jarak tempuh sebesar 105.000 hingga 110.000 km. Namun, diketerangan tersebut dijelaskan bahwasannya plat mobil dan pajaknya sudah mati selama 2 tahun. Harga juga masih bisa dinego.

Nah, dari dua penawaran di atas dapat kita simpulkan bahwasannya harga yang ditawarkan bukanlah patokan, kamu masih bisa melakukan negosisasi harga. Oleh sebab itu, penting untuk kamu untuk melakukan observasi harga lebih dulu sebelum melakukan transaksi jual beli.

Di samping itu, kamu juga harus perhatikan lebih detail dan teliti mengenai dokumen-dokumennya.  Seperti penawaran di atas yang menginfokan bahwasannya pajak mobil sudah mati dua tahun, jika kamu menyetujui maka kamu harus punya dana cadangan untuk membayarkan pajak tersebut berikut dengan dendanya.